Deklarasi dan Pelantikan Pengurus FORMASI SC FE-UMI

0
Deklarasi FORMASI SC FE-UMI / Foto : Yudha
Deklarasi FORMASI SC FE-UMI / Foto : Yudha
Makassar, CakrawalaIDE.com– FORMASI SC (Forum Mahasiswa Ekonomi Study Club) merupakan salah satu wadah untuk bertukar pikiran, tidak langsung mengmarjinalkan kaum minoritas, lebih mengutamakan berdialog, dan lebih mempertimbangkan suatu permasalahan. Deklarasi yang diadakan di Warkop Fly Over, rabu (13/1).

Formasi SC terbentuk sejak tanggal 6 Januari. Namun diusia yang masih sangat muda ini, Study Club yang berorientasikan kepada keumatan dan kebangsaan sangatlah menghargai wadah pembelajaran pendahulu mereka dan tetap menjalin komunikasi.

Ditemuinya seusai pelantikan, Firman selaku ketua umum mengatakan “Kedepannya study club ini akan menjawab dinamika – dinamika yang terjadi di kampus. Selain itu, juga akan lebih banyak mengabdi pada masyarakat.”

Adapun yang terlibat dalam upaya menggagas study club ini terdiri dari 12 orang. satu orang mahasiswa angkatan 2011 dan selebihnya angkatan 2012 dan 2013. “Pasca pelantikan pengurus, kiranya Formasi SC bisa menjalin komunikasi antar study club di lingkup Fakultas Ekonomi sehingga bisa menjadi satu – kesatuan yang utuh”, lanjut Firman.

Penulis : Hutomo
Red : Yudha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *